Breaking News
Loading...

Info Post
Sebagai Serangga sosial, lebah dapat dibedakan menjadi dua macam, yaitu yang hidup soliter dan yang hidup berkoloni. Yang hidup soliter lebih banyak jenisnya dibandingkan dengna yang berkoloni. Lebah berkoloni adalah lebah yang hidup bersama dalam suatu kelompok besar dan membentuk suatu masyarakat. Setiap anggotanya tak bisa dipisahkan dan anggota lainnya.

Lebah madu termasuk serangga sosial yang hidup berkoloni. Setiap lebah  mempunyai tugas khusus yang sangat penting bagi kelangsungan hidup koloninya. Di dalam sebuah sarang, koloni itu terdiri atas tiga anggota masyarakat lebah, yaitu seekor lebah ratu, ratusan lebah jantan, dan ribuan lebah pekerja.
Klasifikasi lebah sosial sebagai berikut.
Phylum                  : Artbropoda (Bintang beruas-ruas)
Subphyllum           : Mandibulata
Klas                       : Insekta (Serangga)
Subklas                  : Pterygota
Ordo                      : Hymenoptera
Subordo                : Clistogastra
Superfamili            : Apoidea
Famili                    : 1. Bombidae ( Lebah biasa)
                                2. Meliponidae ( Lebah madu tanpa sengat)
                                      3. Apidae (Lebah madu)

Famili Bombidae tak begitu penting sebagai penghasil madu karena terlalu sedikit madunya. Namun, serangga ini sangat penting sebagai penyerbuk tumbuh-tumbuhan.Famili Melinoponidae termasuk jenis lebah tak bersengat. Peranannya sebagai penghasil madu juga tak begitu penting karena produksi madunya sedikit. 

Famili Apoidea merupakan jenis lebah penghasil madu sejati. Yang paling penting sebagai penghasil sebagai penghasil madu dan lilin adalah lebah madu dari genus Apis. Spesies yang paling penting untuk diternak atau dipanen hasil madunya adalah lebah madu Apis mellifera dari eropa, Apis adonsonii atau Apis unicolor dari Afrika, Apis dorsata atau Apis indica dari Asia.